Hallo Ayah dan Bunda!

Ibnu Sina Smart School kembali hadir di acara Baby & Kids Expo Graha Manggala Siliwangi

Dalam kesempatan ini, Ibnu Sina Smart School mengisi satu stand yang  bertujuan  untuk mempromosikan program-program sekolah kepada khalayak luas dan untuk menjaring peserta didik baru di berbagai jenjang yang ada di Ibnu Sina.

Kegiatan ini berlangsung selama empat hari, dari tanggal 3-6 Oktober 2024. Pada hari pertama, Sekolah Ibnu Sina mendapatkan kesempatan mengisi acara dengan menampilkan tari dan perkusi untuk memeriahkan acara tersebut.

Alhamdulillah, respon positif dari para pengunjung banyak kami terima. Tampak mereka sangat antusias datang dan mencari informasi tentang Ibnu Sina. Hampir setiap hari stand Ibnu Sina dipenuhi pengunjung dan calon orangtua siswa.

Semoga dengan semakin tingginya kepercayaan dari masyarakat kepada lembaga ini, semakin banyak pula orangtua yang mendaftarkan putra-putrinya di sini. Dan kami akan membuktikan bahwa pilihan tersebut adalah pilihan yang tepat. Semua ini memberikan spirit nilai yang positif bagi kami, untuk melangkah lebih baik  melalui program unggulan maupun program inklusifnya yakni: “Education for All”.

Redaksi Ibnu Sina
Team Redaksi

2 Comments

  1. Mazie
    13 April 2025

    I am extremely impressed along with your writing
    skills as smartly as with the layout to your blog. Is this a paid subject or did you modify
    it yourself? Either way stay up the nice high quality writing,
    it is uncommon to see a nice blog like this one
    nowadays. Fiverr Affiliate!

    My page … Beacons AI

    • adminYRLA
      23 Juli 2025

      Thank you so much for your thoughtful comment! I’m truly grateful for your kind words. The content and layout of the blog are fully self-developed — I enjoy customizing everything to match the message I want to share. I really appreciate your support and will continue doing my best to maintain the quality. It means a lot to know that it resonates with readers like you!

Tinggalkan Balasan ke adminYRLA Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *