Beberapa pekan lalu Manajemen Yayasan Rahmatan Lil’Alamiin beserta Guru Sekolah Ibnu Sina SMART School melaksanakan Studi Tiru ke YLPI Al Hikmah, SD-SMP Fullday School Surabaya, dan SMP-SMA Al Hikmah Boarding School di Malang. Tujuan dari kegiatan ini sebagai bahan pembelajaran, peningkatan kinerja, dan penyempurnaan proses yang selama ini telah dicapai serta sebagai bahan pembanding dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan dan operasional pendidikan.
Selama kunjungan, kami melakukan observasi lingkungan sekolah dan mendengarkan pemaparan program yang disampaikan oleh masing-masing pimpinan unit dan dari Manajemen YLPI Al Hikmah Surabaya.
Kegiatan Studi Tiru ini sangatlah berkesan, banyak ilmu baru yang didapat di sana, salah satunya adalah bagaimana Sekolah Al Hikmah mempersiapkan peserta didiknya kelak dapat memberikan manfaat bagi masyarakat bahkan bagi bangsa dan negara. Selain itu, Sekolah Al Hikmah sudah berhasil menerapkan Digital Learning sehingga para peserta didik dapat mengatur pembelajarannya sendiri. MaasyaAllah…
Berbekal ilmu yang juga disertai nilai-nilai keislaman akan menghasilkan peserta didik yang berkarakter kuat, solih, dan mushlih.
Semoga melalui kegiatan studi tiru ini, Sekolah Ibnu Sina dapat memodifikasi dan menerapkan program yang ada di Sekolah Al Hikmah, sehingga kualitas pendidikan Sekolah Ibnu Sina dapat terus ditingkatkan.
Baarokalloohu fiikum.